Energi Mega (ENRG) Sedot Biaya Eksplorasi USD6,6 Juta, Ini Hasilnya

EmitenNews.com - Energi Mega Persada (ENRG) menghabiskan dana eksplorasi USD6,6 juta. Biaya tersedot untuk eksplorasi periode Juli 2023. Area eksplorasi yaitu Blok Bentu PSC.
EMP Bentu Limited bertindak sebagai aktor eksplorasi. Itu dilakukan metode pengujian, dan pemilihan area. Dan, pengeboran sumur eksplorasi M Napuh-01.
”Itu laporan aktivitas eksplorasi periode bulan Juli 2023. Di mana kegiatan eksplorasi dipusatkan pada area Blok Bent PSC,” tulis Riri Hosniari Harahap, Corporate Secretary Energi Mega Persada.
Sementara itu, hasil eksplorasi hingga akhir pelaporan tersebut yaitu melakukan tajak sumur pada 20 April 2023. Nah, untuk rencana selanjutnya, melanjutkan aktivitas drilling. (*)
Related News

Wakili Industri, SIG (SMGR) Huni Indeks IDX ESG Leaders

Perkuat Modal, BBLD Ngutang Bank KEH Hana Rp200 Miliar

Kebut Tol Kediri Tulungagung, GGRM Suntik Anak Usaha Rp1,5 Triliun

Izin Investor, Sumbermas (SMKM) Right Issue 1,25 Miliar Lembar

Apresiasi Investor! BSI (BRIS) Tabur Dividen Rp1,05 Triliun

Telisik, Ini Jadwal Dividen Vale (INCO) USD34,65 Juta