Entitas RUIS Kantongi Dana Taktis USD10,46 Juta, Intip Lengkapnya
Sejumlah pekerja tengah memeriksa instalasi di pabrik perseroan. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Entitas Radian Utama (RUIS) mengantongi dana taktis USD10,46 juta. Dana segar itu, didapat dari divestasi 373 saham Supraco Indonesia (SPC) di Sorik Marapi Geothermal Power (SMGP). Transaksi divestasi telah dipatenkan pada 9 September 2025.
Rincian transaksi tersebut menjadi sebagai berikut. SPC melepas 266 saham SMGP senilai USD7,46 juta kepada Pembeli OPT Geothermal Pte Ltd (OTP G). Transaksi OTP dilakukan melalui perjumpaan utang atau kompensasi (set-off) antara harga pembelian saham dengan utang SPC kepada OTP G.
Transaksi OTP didahului oleh penandatanganan dokumen pernyataan pelunasan penuh sebagai bukti kesepakatan pelunasan utang. Selanjutnya, SPC menjual 107 saham SMGP kepada KS Orka sebesar USD3 juta langsung tunai. Rangkaian transaksi tersebut masuk material karena melebihi 20 persen.
Namun kurang dari 50 persen dari ekuitas perseroan berdasar laporan keuangan telah direview KAP Johannes Juara & Rekan per 31 Maret 2025 sebesar Rp560,46 miliar. Oleh karena itu, transaksi tidak memerlukan persetujuan RUPS sesuai POJK 17/2020.
Transaksi dilakukan dengan sejumlah pertimbangan. Transaksi dilakukan sebagai bagian dari pelunasan utang SPC kepada OTP G melalui mekanisme kompensasi (set-off) dengan nilai pembelian saham sehingga menurunkan beban utang kepada pihak ketiga. Dana hasil penjualan saham SPC kepada KS Orka investasi pada portofolio bisnis lain dan/atau modal kerja SPC dalam meningkatkan pertumbuhan likuiditas SPC pada masa mendatang.
Transaksi tidak berdampak material terhadap kondisi keuangan karena tidak melibatkan pengeluaran kas, mengingat pelunasan dilakukan melalui perjumpaan utang. Selain itu, pengurangan kepemilikan saham SPC dalam SMGP merupakan kepemilikan minoritas, dan tidak mengakibatkan perubahan terhadap struktur pengelolaan atau pengendalian atas SMGP. (*)
Related News
Pertahankan Kinerja Solid, Laba Kuartal III-2025 MDLA Tumbuh Dua Digit
Pasar TPT Tumbuh, Penjualan Trisula International (TRIS) Capai Rp1,18T
New Palm Town House Kota Jababeka, Lindungi Aset Raih Passive IncomeĀ
Emdeki Utama (MDKI) Ungkap Garap Lini Bisnis Baru
Keraton Investments Keluar! Saham LAPD Langsung Ambles ARB
Komisaris Grup Bakrie (ALII) Asal India Serok 9,4 Juta Saham, Ada Apa?





