EmitenNews.com - PT Jasa Marga (Persero) melalui anak usahanya di bidang preservasi dan konstruksi jalan tol, PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM), meningkatkan sejumlah layanan dalam menghadapi arus balik libur lebaran Idulfitri 1445 H/Tahun 2024 yang diprediksi akan mulai meningkat pada periode 13-15 April 2024.


Dalam memberikan layanan yang optimal bagi pengguna jalan, PT JMTM berkomitmen untuk memastikan kualitas infrastruktur jalan tol dalam kondisi prima dengan mengelola program preservasi secara berkala yang juga menjadi komponen utama pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM).


Direktur Utama PT JMTM Suchandra P. Hutabarat menjelaskan, terhitung sejak H-10 Hari Raya Idul Fitri 1445H, PT JMTM telah menghentikan pekerjaan konstruksi yang berpotensi mengganggu lajur jalan tol untuk mengoptimalkan kapasitas lajur. Pada arus mudik dan arus balik, PT JMTM berkomitmen untuk tetap meningkatkan layanan preservasi sehingga tercipta perjalanan yang aman dan nyaman di jalan tol.


“Dalam menjaga komitmen pelayanan preservasi, kami akan memastikan sistem drainase berfungsi dengan rutin untuk membersihkan endapan (normalisasi) dan sampah. Di samping itu, kami juga melakukan peningkatan kapasitas sistem  drainase dengan melakukan pembuatan tanggul, pengerukan dan penambahan luasan kolam tampungan, peningkatan kapasitas pompa statis pada lokasi-lokasi rawan genangan. Selain itu, kami juga melakukan kegiatan patching untuk memastikan kondisi jalan dalam keadaan baik” ujar Suchandra.


Suchandra menambahkan, PT JMTM juga telah menyiagakan sejumlah personel layanan preservasi yang terdiri dari Tim Layanan Preservasi Jalan Tol Pemenuhan SPM Bidang Pemeliharaan yang terdiri dari Substansi Pelayanan Kondisi Jalan Tol, Lingkungan, Keselamatan dan Sarana Pelengkap Jalan (Sarkapja), dan Tim Siaga selama Periode Arus Balik Lebaran Tahun 2024.


“Kami menambah personel layanan preservasi ke sejumlah wilayah di regional dan sub holding Jasa Marga Group. Sebagai contohnya, di Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division (JMT) menyiagakan 175 Tim yang dilengkapi dengan material dan alat preservasi sejumlah 7.097 Zak Coldmix dan 146 Unit Pompa. Di Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNT), kami menyiagakan tim sejumlah 84 Tim dan melengkapi material dan alat preservasi sejumlah 635 Zak Coldmix dan 4 Unit Pompa. Sedangkan untuk PT Jasamarga Transjawa Tol (PT JTT) kami menyiagakan 193 Tim dengan material dan alat preservasi sejumlah 3.339 Zak Coldmix, 28 Unit Pompa,” jelasnya.


Sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi kondisi khusus, salah satunya akibat cuaca ekstrem, PT JMTM telah menyiagakan tim siaga antisipasi kejadian khusus selama arus balik Lebaran Tahun 2024 pada Ruas JMT sebanyak 23 Tim, Ruas JNT sebanyak 9 Tim, dan Ruas PT JTT sebanyak 33 Tim yang bekerja untuk melakukan inspeksi dan inventarisasi kejadian khusus serta tindak lanjut penanganan kejadian khusus.


“Kami juga menyiapkan Tim Drainase untuk melakukan pembersihan sampah secara intensif pada saluran drainase untuk memastikan kesiapan dan keberfungsian sistem drainase, perawatan dan pemeliharaan harian pompa statis dan 15 pompa mobile eksisting, stand by excavator dan penyediaan scrap bag/sand bag sebagai upaya preventif dan tindak cepat dalam menangani kejadian khusus genangan di jalan tol dengan lebih efektif dan efisien," tutup Suchandra.


Untuk mewujudkan perjalanan arus balik yang lancar, aman dan nyaman Jasa Marga juga akan terus berkolaborasi dengan para stakeholder terkait seperti Korlantas, Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, Kementerian BUMN dan Badan Usaha Jalan Tol lainnya.


PT JMTM juga menghimbau agar pengguna jalan tol dapat selalu awas dan siaga dalam mengemudikan kendaraan demi kelancaran Arus Balik Lebaran Tahun 2024. Gunakan lajur kanan hanya untuk mendahului, berhenti di Rest Area ketika lelah dan mengantuk serta perhatikan batas atas kecepatan maksimal dalam mengemudikan Kendaraan.


Pantau kondisi lalu lintas melalui CCTV real time di jalan tol melalui aplikasi Travoy. Informasi lalu lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas juga bisa didapatkan melalui One Call Center Jasa Marga di nomor 14080, Twitter @PTJASAMARGA, aplikasi Travoy dan media sosial resmi Jasa Marga.(*)