Harga Beras Juga Dorong Kenaikan Indeks Harga Perdagangan Besar
Harga beras di pasar
EmitenNews.com - Pada Februari 2024, perubahan Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional tahun ke tahun (y-on-y) sebesar 3,23 persen terhadap IHPB Februari 2023. Kenaikan IHPB tertinggi terjadi pada Sektor Pertanian, yaitu sebesar 7,15 persen.
Dari data terbaru yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga tahun ke tahun (y-on-y) pada Februari 2024 antara lain: beras, rokok kretek filter, jahe, padi, dan jagung.
Perubahan IHPB bulan ke bulan (m-to-m) Februari 2024 sebesar 0,73 persen dan perubahan IHPB tahun kalender (y-to-d) Februari 2024 sebesar 0,97 persen.
Perubahan IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi tahun ke tahun (y-on-y) Februari 2024 sebesar 0,16 persen terhadap Februari 2023, antara lain disebabkan oleh kenaikan harga komoditas pasir, batu fondasi bangunan, dan batu split.(*)
Related News
Usai Bursa Trading Halt, Menko Airlangga Sambut Baik Koreksi IHSG
Antisipasi Gangguan Cuaca, Pemerintah Percepat Distribusi Barang Pokok
Atasi Harga Naik Jelang Lebaran, Bawang Putih Impor Segera Masuk
Bursa Trading Halt Lagi, Airlangga Ungkap Momentum Reformasi Tiba
Imbau Pengguna Android Unduh Aplikasi PINTU di Google Play
Tabungan Turun, Masyarakat Butuh Stabilitas Harga Jelang Ramadan





