Hingga September 2023, Pinago Utama (PNGO) Raih Penjualan Rp1,52 Triliun

Ilustrasi PT Pinago Utama Tbk (PNGO). dok. EmitenNews.
EmitenNews.com - Raih penjualan Rp1,52 triliun hingga periode 30 September 2023, PT Pinago Utama Tbk (PNGO) menunjukkan performa yang relatif sama dibandingkan penjualan periode tahun sebelumnya.
Lihat saja. Laporan keuangan PNGO, Rabu (25/10/2023) menyebutkan, beban pokok penjualan tercatat Rp1,16 triliun turun tipis dari Rp1,17 triliun dan laba kotor menjadi Rp356,48 miliar naik dari laba kotor Rp343,59 miliar.
Lalu, laba usaha mencapai Rp204,14 miliar, meningkat dari laba usaha Rp194,75 miliar tahun sebelumnya. Laba sebelum beban pajak mencapai Rp199,61 miliar naik dari laba sebelum beban pajak Rp157,07 miliar.
Sementara itu, laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk diraih Rp152,85 miliar naik dari laba tahun berjalan Rp119,97 miliar. Laba per saham dasari menjadi Rp196 naik dari laba per saham dasar Rp154 tahun sebelumnya.
Selanjutnya, total liabilitas mencapai Rp663,75 miliar hingga periode 30 September 2023. Ada penurunan dari total liabilitas Rp842,07 miliar hingga periode 31 Desember 2022.
Kemudian, total aset tercatat Rp1,47 triliun hingga periode 30 September 2023 turun dari total aset Rp1,55 triliun hingga periode 31 Desember 2022. ***
Related News

MDKA Catat Rugi Susut 80 Persen di Kuartal I-2025

Rilis Program SIAP SEHAT, Wujud Nyata KB Bank Peduli Pensiunan

Mantapkan Langkah IPO, Merry Riana Edukasi (MERI) Incar Dana Rp39,9M

Tiga Bendungan Garapan Waskita Ditawarkan ke Investor

UMKM Pemasok Makan Gratis Sukses Berkat KUR BRI

MDKA Beberkan Transaksi Anak Usaha Rp145M