EmitenNews.com - Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, Senin (17/6/2024), PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) mengadakan kegiatan inspiratif bertajuk ‘Kurban Bersama, Berkah Sesama’. Kegiatan ini sekaligus ikut andil menjadi #GenerasiAmanah, membantu masyarakat kurang mampu turut menunaikan ibadah kurban. Iduladha 2024, Prudential Syariah menyalurkan hewan kurban senilai lebih dari Rp127 juta.

Aksi sosial ini merupakan wujud komitmen Prudential Syariah yang tidak hanya menjadi mitra amanah dalam menyediakan solusi perlindungan berbasis syariah, tetapi juga dapat bermanfaat untuk sesama. Dalam hal ini, Prudential Syariah menjadikan Iduladha sebagai momen tepat untuk memperluas ajakan kepada masyarakat agar saling membantu dan meraih hidup yang penuh berkah.

Dalam rilis yang diterima Rabu (19/6/2024), Chief Human Resources & Community Investment Officer Prudential Syariah, Indrijati Rahayoe, mengatakan, Iduladha merupakan momentum yang bermakna saling berbagi. Melalui kegiatan ‘Kurban Bersama, Berkah Sesama’, Prudential Syariah mengajak masyarakat bersama-sama berpartisipasi menjadi #GenerasiAmanah dengan saling tolong menolong. 

“Kegiatan ini menjadi bukti kami dalam menjalankan amanah kepada mereka yang membutuhkan agar dapat merayakan Iduladha dengan penuh berkah,” katanya.

Melalui kampanye media sosial, ”Kurban Bersama, Berkah Sesama”, Prudential Syariah mengajak masyarakat berpatisipasi dengan memberikan likes dan share. Jumlah likes dan share yang terkumpul ini pun dikonversikan dan telah terkumpul senilai lebih dari Rp127 juta dalam bentuk lima ekor sapi sebagai hewan kurban. 

Untuk menyalurkan kurban ini, Prudential Syariah bekerja sama dengan Lembaga Amil Zakat Al-Azhar yang didirikan oleh Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al Azhar untuk mengelola dana zakat, infak, sedekah, dan dana sumbangan keagamaan lainnya untuk disalurkan kepada mustahik.

“Kami harap kegiatan yang diinisiasi oleh Prudential Syariah ini berdampak bagi mereka yang membutuhkan serta memberikan kesempatan untuk saling berbagi sekaligus keberkahan bagi kita semua,” kata Indrijati.

Prudential Syariah berterima kasih kepada Fenita Arie, salah satu public figure Indonesia, yang terjun langsung bersama tenaga pemasar Prudential Syariah (GenPRU Syariah) dalam aksi berbagi ini.

Fenita Arie turut terlibat dalam kegiatan ‘Kurban Bersama, Berkah Sesama’ dengan mengunjungi keluarga kurang mampu bersama tenaga pemasar Prudential Syariah (GenPRU Syariah)

Fenita Arie mengatakan bahwa sebagai peserta Prudential Syariah, dirinya merasa senang mendapat amanah untuk mengawal aksi berbagi ini bersama para tenaga pemasar asuransi syariah (GenPRU). 

“Saya melihat tenaga pemasar Prudential Syariah (GenPRU Syariah) lebih dari sekadar advisor dalam memberikan solusi proteksi yang sesuai prinsip Islam, tetapi juga berperan aktif mengajak masyarakat saling membantu antarsesama, terutama dalam menjalankan amanah dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Fenita Arie. (Eko Hilman). ***