EmitenNews.com—Reliance Sekuritas menyebutkan bahwa IHSG berpeluang melanjutkan technical rebound di Senin (20/3). Dengan posisi resistance 6750, pivot 6660 dan support : 6600
IHSG membentuk pola white marubozu yang didukung kenaikan signifikan volume transaksi di Jumat (17/3). Bersamaan dengan rebound tersebut, Stochastic RSI membentuk golden cross pada oversold area (17/3). Hal-hal tersebut membuka peluang technical rebound lanjutan di Senin (20/3).
Harga saham-saham energy, terutama coal producers berpotensi melanjutkan rebound di Senin (20/3). Hal ini dipicu ekspektasi normalisasi harga komoditas menyusul pertemuan antara Arab Saudi dengan Rusia (16/3). Saham di sektor ini yang dapat diperhatikan meliputi ADRO, PTBA, ITMG, HRUM dan UNTR.
Selain itu, keputusan RDG BI mempertahankan sukubunga acuan di 5.75% (16/3) nampaknya membangun keyakinan bahwa FOMC 22 Maret 2023 juga akan mempertahankan sukubunga acuan di 4.75%.
Dengan demikian, Head Of Research Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan menyatakan, selain coal producers, potensi rebound lanjutan pada sejumlah saham bank, seperti BBRI, BMRI, BRIS, BBTN dan BBYB juga dapat diperhatikan.
Related News
Maximus Insurance Serahkan Jaminan Kecelakaan Diri ke Mahasiswa Unhas
Mitigasi Perubahan Iklim, HUMI Tanam 4 Ribu Bibit Mangrove
Kapitalisasi Pasar dan Nilai Transaksi Harian Kompak Turun Pekan Ini
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya
BKPM: Capai Pertumbuhan 8 Persen Butuh Investasi Rp13.528 Triliun
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI