EmitenNews.com - Indeks di bursa Wall Street pada akhir pekan lalu ditutup menguat setelah Chairman The Fed Jerome Powell dalam pidatonya di simposium tahunan perbankan Jackson Hole mengindikasikan bahwa The Fed akan segera menurunkan suku bunga meskipun tidak ada indikasi mengenai waktu dan berapa besar penurunan suku bunga tersebut.


Pidato tersebut membuat yield US Treasury mengalami penurunan. Dollar AS berlanjut melemah. Saham sektor teknologi mengalami penguatan. Harga minyak mentah dan emas membukukan kenaikan.


Data ekonomi AS yang akan dirilis pada pekan ini diantaranya consumer confidence dan PCE prices.


IHSG pada perdagangan Jumat 23 Agustus 2024 ditutup menguat 0,74% pada level 7544. Semua sektor menguat dengan kontribusi penguatan terbesar pada saham sektor industri. Investor asing mencatatkan net buy Rp2,94 triliun termasuk transaksi di pasar non regular.


Waterfront Sekuritas memperkirakan pada perdagangan hari ini IHSG akan bergerak pada kisaran support 7520/7500 dan resistance 7570/7600. Saham pilihannya adalah BRIS, BBTN, BMRI, BBNI, BBRI, PGAS, BRPT, INKP, ICBP, MYOR.(*)