EmitenNews.com - DJIA menguat sebesar +1,64% pada hari Jumat (26/07), diikuti oleh S&P 500 (+1,11%) dan Nasdaq (+1,03%). Wall Street rebound menyusul indikasi soft-landing dari pembacaan data inflasi.


Indeks Harga PCE Inti tumbuh sebesar 2,6% YoY pada Jun-2024, tidak berubah dari Mei-2024. Selain itu, ekspektasi inflasi tahun depan oleh University of Michigan pada Jul-2024 memenuhi konsensus di 2,9% (vs 3% pada Jun-2024).


Hari ini pasar akan menantikan beberapa rilis data seperti: 1) Penanaman Modal Asing Indonesia 2Q24; 2) Indeks Manufaktur Fed Dallas AS Jul-2024; 3) Indeks Harga Produksi Singapura Jun-2024.


Bank Indonesia melaporkan berdasarkan transaksi 22-25 Juli 2024, nonresiden di pasar keuangan domestik mencatatkan beli neto sebesar Rp1,93 triliun. Transaksi tersebut terdiri dari net inflow di pasar SBN sebesar Rp3,37 triliun, net outflow di pasar saham sebesar Rp0,05 triliun, dan net sell di SRBI sebesar Rp1,39 triliun.


MNC Sekuritas mencatat sepanjang YTD hingga 25 Juli transaksi asing mencatatkan jual neto di pasar SBN sebesar Rp32,08 triliun, net outflow di pasar saham sebesar Rp1,89 triliun, dan net buy di SRBI sebesar Rp169,41 triliun.


"Outflow ini seiring dengan kenaikan Yield UST 10Y menjadi 4,24%, sementara Yield SBN 10Y turun menjadi 6,97% pada periode tersebut," ulas sekuritas ini dalam Morning Navigator-nya pagi ini.


IHSG menguat +0,66% ke level 7.288,17 pada perdagangan Jumat (26/07) yang diikuti aksi beli bersih asing sebesar Rp366,69 miliar. Mayoritas sektor mengalami penguatan sehingga mendorong indeks menguat, dipimpin oleh sektor energi (+1,31%) disusul sektor transportasi dan logistik (+1,07%). Di sisi lain, sektor yang melemah dipimpin oleh sektor teknologi (-0,65%) disusul sektor kesehatan (-0,33%).


Indeks menguat di tengah penutupan bursa Asia lainnya yang bervariasi, di mana investor tetap optimistis menjelang rilis sejumlah data makroekonomi pada pekan mendatang, bersamaan dengan rilis laba perusahaan. Nilai tukar Rupiah ditutup melemah di level Rp16.290/USD.


MNC Sekuritas memperkirakan IHSG hari ini bergerak pada rentang harga 7.240-7.313. Saham yang direkomendasikan hari ini adalah: AMMN, INCO, LSIP, dan TUGU.(*)