IHSG Masih Belum Mampu Keluar dari Area Konsolidasi 6980-7100
EmitenNews.com—Pergerakan IHSG diperkirakan masih akan berkutat pada range resistance 7100, posisi pivot ada di level 7050, sedangkan untuk level support IHSG diproyeksikan pada 6980.
IHSG ditutup melemah 0.985% ke 7019.392 di Senin (14/11). Bersamaan dengan pelemahan tersebut, IHSG membentuk pola tweezer top. Stochastic RSI dan MACD juga cenderung bergerak flat. Kondisi-kondisi tersebut memperkuat kecenderungan konsolidasi lanjutan IHSG pada kisaran 6980-7080 di Selasa (15/11).
IHSG dibayangi oleh pelemahan sejumlah indeks acuan di Asia, terutama Nikkei (-1.06%). Pelemahan ini dipicu oleh kinerja salah satu afiliasi tech giant di Jepang yang kurang memuaskan (mengalami rugi bersih) di 9M2022. Terkait hal ini, IDX Technology menjadi sektor yang melemah paling dalam -2.31% di IDX pada Senin (14/11).
Sebaliknya, saham-saham consumer goods dan komoditas berbalik menguat di Senin (14/11). “Kami memperkirakan kecenderungan ini masih berlanjut di Selasa (15/11). Oleh sebab itu, dapat cermati UNVR, INDF, MYOR, MAPI, ADRO, PTBA, HRUM dan INDY,” kata Valdy Kurniawan Analis Phintraco sekuritas.
Related News
Pertamina NRE Gandeng Suzhou Kembangkan Pembangkit Tenaga Sampah
Februari Berlanjut, Penyaluran Beras SPHP Tak Berjeda
Program S'RASA Antarkan Kecap Indonesia Masuk Pasar Belanda
HPE Konsentrat Tembaga dan Emas Periode Kedua Januari 2026 Naik Lagi
Sektor Digital Diperkirakan Bisa Sumbang 20 Persen Pertumbuhan Ekonomi
Siap-siap! Biaya Admin Debit dan Tabungan Bank Mandiri Segera Naik





