EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melaju pada perdagangan sesi pertama setelah pemilihan umum (pemilu), Kamis (15/2). IHSG naik 1,57% atau 113,071 poin ke level 7.322,812.
Penguatan IHSG ditopang oleh kenaikan beberapa indeks sektoral seperti indeks barang baku yang naik 2,73%, sektor konsumen primer naik 2,47%, dan juga sektor keuangan yang melaju 1,66%.
Total volume perdagangan hingga sesi I hari ini mencapai 13,5 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 8,7 triliun. Sebanyak 345 saham naik, 195 saham turun, dan 210 saham stagnan.
Saham-saham top gainers LQ45 adalah PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) 9,60%, PT Harum Energy Tbk (HRUM) 7,05%, dan PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) 5,73%.
Sementara saham-saham top losers LQ45 adalah PT Astra International Tbk (ASII) 2,40%, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) 2,33%, dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) 1,14%.
Related News
Ekspor Fesyen Capai Rp108,5 Triliun, Besar Potensi Busana Muslim
Prabowo Resmikan Proyek Petrokimia Rp62T di Cilegon, Terbesar di ASEAN
Manufaktur Kembali Tumbuh di Atas Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Hadir di ITB, BTN Gencar Cari Inovasi Baru Perumahan
53.333 Industri Kecil Barang Kulit dan Alas Kaki Serap 159.454 Pekerja
Konsumsi Perlu Digenjot untuk Capai Target Pertumbuhan 5,2 Persen





