EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hingga penutupan perdagangan sesi I Rabu (30/4) menguat 29,52 poin atau 0,44% ke 6.778,60.

Kenaikan didorong Sembilan indeks sektoral menguat, menopang kenaikan IHSG. Sedangkan dua indeks sektoral lainnya masuk zona merah.

Indeks sektoral dengan kenaikan terbesar adalah sektor kesehatan yang naik 2,51%, sektor transportasi naik 2,41% dan sektor barang baku yang naik 0,91%.

Sedangkan indeks sektoral yang melemah adalah sektor teknologi yang turun 0,44% dan sektor perindustrian yang turun 0,32%.

Total volume perdagangan saham di bursa hingga sesi I hari ini mencapai 12,58 miliar saham dengan total nilai Rp 6,96 triliun. Sebanyak 294 saham naik, 277 saham turun dan 227 saham stagnan.

Saham-saham yang yang mengalami kenaikan harga diantaranya UNIC sebesar Rp500 menjadi Rp7.625 per lembar dan TCID sebesar Rp445 menjadi Rp2.250 per lembar serta ADMF sebesar Rp400 menjadi Rp9.075 per lembar.

Saham-saham yang mengalami penurunan harga diantaranya DCII sebesar Rp2.900 menjadi Rp165.100 per lembar dan ADES sebesar Rp200 menjadi Rp10.750 per lembar serta FORU sebesar Rp180 menjadi Rp1.570 per lembar.

Saham-saham yang teraktif diperdagangkan diantaranya DATA sebanyak 26.192 kali senilai Rp112,09 miliar kemudian BMRI sebanyak 21.338 kali senilai Rp802,8 miliar dan BBRI sebanyak 17.370 kali senilai Rp417,5 miliar.

Top gainers LQ45 hingga sesi I hari ini adalah, Kalbe Farma Tbk (KLBF) (7,94%), Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) (3,83%) dan Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) (3,52%)

Sedangkan Top losers LQ45 hingga sesi I hari ini adalah,  Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR) (-3,16%),  Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) (-2,62%) dan Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) (-2,48%).