EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) belum bisa keluar zona merah. Tekanan jual masih akan menghantui gerak IHSG. Oleh sebab itu, sepanjang perdagangan hari ini, Selasa, 29 Oktober 2024, IHSG rawan koreksi.

Selain itu, volume jual pada perdagangan kemarin mendominasi hingga IHSG tersungkur 0,78 persen menjadi 7.634. Oleh karena itu, MNC Sekuritas meramal IHSG akan menjelajahi level support 7.595-7.518, dan area resistance 7.810-7.910. 

Sejumlah pantas dan layak koleksi antara lain Aneka Tambang alias Antam (ANTM) buy on weakness Rp1.595-1.610 per eksemplar dengan target harga di kisaran Rp1.655-1.695 per lembar, dan stop loss Rp1.480 per helai. 

Energi Mega Persada (ENRG) speculative buy Rp256-276 per helai dengan proyeksi harga di kisaran Rp300-314 per saham, dan stop loss Rp254. XL Axiata (EXCL) buy on weakness Rp2.210-2.240 dengan target harga Rp2.350-2.430, dan stop loss Rp2.170. 

Goto Gojek Tokopedia (GOTO) buy on weakness senilai Rp65-68 per lembar dengan proyeksi harga di kisaran Rp73-77 per saham, dan stop loss di posisi Rp62 per eksemplar. (*)