EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di  Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan perdagangan sesi I siang hari ini Kamis  (27/7) melemah 12,83 poin atau 0,18% ke level 6.935,44.

 

Pelemahan IHSG pada penutupan sesi I hari ini  dipicu turunnya indeks sektor energi yang turun hingga 0,65%, sektor properti turun 0,41% dan sektor barang baku yang turun 0,32%.

 

Sedangkan Indeks sektoral dengan kenaikan terbesar adalah sektor barang konsumen non primer yang naik 0,38%, disusul sektor teknologi yang naik 0,28% dan sektor transportasi yang naik 0,20%.

 

Total volume perdagangan saham di BEI  hingga sesi I mencapai 10,02 miliar saham dengan total nilai Rp 5,53 triliun. Sebanyak 237 saham naik, 275 saham turun dan 222 saham stagnan.


Top losers  LQ45 hingga penutupan sesi I siang ini,  Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) (-3,65%),  Harum Energy Tbk (HRUM) (-2,93%), Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) (-2,06%).

 

Sedangkan Top gainers LQ45, AKR Corporindo Tbk (AKRA) (2,85%),  Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) (2,00%) dan Bukalapak.com Tbk (BUKA) (1,80%).