EmitenNews.com - PT Indosterling Technomedia Tbk (TECH) hingga kuartal III-2021 meraih pendapatan usaha sebesar Rp15,08 miliar atau naik dari pendapatan usaha sebesar Rp12,69 miliar di periode yang sama tahun sebelumnya.

 

Laporan keuangan perseroan Senin (29/11) menyebutkan, laba kotor naik menjadi Rp11,12 miliar dari laba kotor Rp9,38 miliar. Sedangkan laba usaha tercatat sebesar Rp2,46 miliar, atau naik dari laba usaha Rp867,63 juta.

 

Selain itu pada periode tersebut, Laba sebelum pajak tercatat Rp3,13 miliar, naik dari laba sebelum pajak Rp737,66 juta sedangkan laba neto yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk sebesar Rp3,05 miliar naik dari laba neto Rp762,88 juta di periode sebelumnya sehingga membuat laba per saham ikut naik menjadi senilai Rp2,44 naik dari Rp0,69.

 

Total aset perseroan mencapai Rp61,77 miliar hingga periode 30 September 2021, turun dibandingkan total aset Rp65,25 miliar hingga periode 31 Desember 2020.