James Riady Lego 2,61 Persen Saham Lippo Karawaci (LPKR) Rp268,7 Miliar
EmitenNews.com - Pemegang saham PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) yakni PT Inti Anugerah Pratama yang dimiliki oleh James Riady telah menjual kepemilikan sahamnya di perusahaan properti Grup Lippo ini senilai Rp268,7 miliar pada tanggal 28 Desember 2022.
Ratih Safitri Corporate Secretary LPKR dalam keterangan resmi Kamis (5/1) menyampaikan bahwa Inti Anugerah Pratama yang berstatus sebagai pemegang saham pengendali telah menjual sebanyak 1,850 miliar lembar atau 2,61 persen saham LPKR.
Secara rinci sebanyak 1.250.000.000 lembar pada harga Rp155 per saham dan sebanyak 600.000.000 lembar saham LPKR pada harga Rp125 per saham. Total pelepasan saham LPKR tersebut senilai Rp268,7 miliar.
"Tujuan transaksi ini adalah Restrukturisasi Internal ke anak perusahaan dengan kepemilikan saham langsung," tulis Ratih.
Pasca penjualan, maka kepemilikan saham PT Inti Anugerah Pratama di LPKR berkurang menjadi 17,5 miliar lembar saham setara dengan 24,82 % dibandingkan sebelumnya sebanyak 19,4 miliar lembar saham setara dengan 27,42%.
Related News
Susut 17 Persen, Laba SHIP Sisa USD13,12 Juta
INTP Genjot Porsi RDF 42 Persen, Simak Alasannya
Melejit 122 Persen, IRRA Kuartal III 2025 Raup Laba Rp45 Miliar
Harga Koreksi, Komisaris HEAL Gulung Jutaan Lembar
ZBRA Beber Perpanjangan PKPU Tetap Entitas Usaha
Rugi Ciut, Penjualan WMUU Melambung 111,87 Persen





