Sementara, pangsa impor nonmigas dari Israel ke Indonesia dari Januari sampai dengan Oktober 2023 adalah sebesar 0,0110 persen.

 

"Dapat disimpulkan bahwa kondisi politik di kedua negara tersebut tidak signifikan berpengaruh terhadap kinerja perdagangan internasional Indonesia," kata Pudji Ismartini dalam konferensi pers, Rabu (15/11/2023).

 

Sementara itu, nilai impor Indonesia dari Palestina mencapai USD1,57 juta atau Rp24,34 miliar sepanjang Januari-Oktober 2023. Terjadi kenaikan dari 2022 yang hanya mencapai USD1,25 juta atau setara Rp19,37 miliar.

 

Jika dirinci, impor buah-buahan (HS08) mencapai USD1,43 juta, lemak dan minyak hewan (HS15) USD0,1 juta, dan karya seni/barang elektronik/barang antik (HS97) USD0,02 juta.

 

Selanjutnya, impor karpet dan tekstil penutup lantai lainnya (HS57) senilai USD0,01 juta. Sementara sisanya dari impor plastik dan barang plastik (HS39).

 

Nilai ekspor Indonesia dari Palestina mencapai USD2,37 juta atau sekitar Rp36,74 miliar. Angka ini naik dibanding tahun lalu yang hanya mencapai USD0,82 juta. ***