EmitenNews.com - Petrosea (PTRO) menyiapkan dana senilai Rp85,2 miliar. Dana tersebut diplot untuk melunasi obligasi Rp47 miliar, dan sukuk ijarah berkelanjutan I sejumlah Rp33 miliar. Surat utang tersebut akan jatuh tempo pada 20 Desember 2025. 

Rincian surat utang jatuh tempo tersebut terdiri dari obligasi Berkelanjutan I Petrosea Tahap I Tahun 2024 Seri A sebesar Rp47 miliar dengan tingkat bunga 6,50 persen setara Rp3,05 miliar. Kemudian, Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Petrosea Tahap I Tahun 2024 Seri A sebesar Rp33 miliar dengan imbal ijarah Rp2,14 miliar.

Dana pelunasan tersebut akan dibayarkan kepada  Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) paling lambat pada 19 Desember 2025 pukul 14:00 WIB. Selanjutnya, KSEI akan mendistribusikan kepada pemegang obligasi, dan Sukuk ljarah pada 20 Desember 2025.

Menyusul pelunasan pokok dan bunga obligasi berkelanjutan I Petrosea Tahap I Tahun 2024 Seri A, pelunasan pokok dan imbalan ijarah Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Petrosea Tahap I Tahun 2024 Seri A, seluruh kewajiban perseroan telah terpenuhi, dan berakhir.

”Transaksi itu, tidak berdampak negatif terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha emiten atau perusahaan publik,” tegas Anto Broto, Corporate Secretary Petrosea. (*)