Kembangkan Jaringan, Kimia Farma (KAEF) Divestasi Saham Entitas Usaha Rp1,86 Triliun
EmitenNews.com - PT Kimia Farma (KAEF) menjual saham entitas usaha senilai Rp1,86 triliun. Penjualan 40 persen saham Kimia Farma Apotek (KFA) itu, dilepas kepada sejumlah investor. Itu dilakukan untuk pengembangan bisnis Kimia Farma Apotek.
Sejumlah investor pembeli 40 persen saham Kimia Farma Apotek antara lain Silk Road Fund Co., Ltd (SRF), CIZJ Limited, dan Indonesia Investment Authority (INA). Injeksi modal itu, melalui pelepasan saham baru Kimia Farma Apotek yang sepenuhnya di serap para investor.
Menyusul transaksi itu, kepemilikan Kimia Farma akan terdilusi menjadi 60 persen dari sebelumnya 99,99 persen. Menyusut 40 persen, dan tidak mengubah kedudukan perseroan sebagai pemegang saham pengendali. Dan, laporan keuangan Kimia Farma Apotek tetap terkonsolidasi pada laporan keuangan perseroan.
Dana hasil penjualan 40 persen saham Kimia Farma Apotek untuk mendukung modal kerja terutama ekspansi. Mendanai ekspansi bisnis strategis Kimia Farma Apotek, termasuk memenuhi kebutuhan modal kerja, dan inisiatif untuk mendongkrak efisiensi operasional.
”Transaksi akan memberi dana tunai bagi perseroan untuk mendukung kebutuhan modal kerja dalam ekspansi Kimia Farma Apotek untuk pengembangan jaringan apotek bermerek Apotek Kimia Farma, termasuk pengembangan aplikasi Kimia Farma Mobile untuk meningkatkan penjualan jalur digital, diharap menjadi jaringan layanan kesehatan terkemuka, dan mampu memberi solusi kesehatan bagi masyarakat indonesia,” tulis David Utama, Direktur Utama Kimia Farma. (*)
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M