Keputusan RDG BI Sesuai Ekspektasi Pasar, IHSG Berpeluang Jejak 7.275
prediksi dan rekomendasi saham
EmitenNews.com - Indeks saham Dow Jones, DJIA, tumbuh sebesar +0,59% pada hari Rabu (17/07). Sementara S&P 500 merosot (-1,39%) diikuti oleh Nasdaq (-2,77%).
Wall Street ditutup bervariasi dengan optimisme penerapan pemangkasan suku bunga tahun ini tetap menjadi stimulus kenaikan. Kerugian perusahaan-perusahaan teknologi besar menghambat pergerakan indeks, menyusul sentimen pembatasan impor teknologi ke Tiongkok.
Hari ini pasar menantikan beberapa rilis data seperti: 1) Neraca Perdagangan Jepang Jun-2024 2) Tingkat Pengangguran Inggris Mei-2024; 3) Klaim Pengangguran Awal AS Jul/13.
Di dalam negeri, Bank Indonesia memutuskan untuk mempertahankan suku bunga BI rate sebesar 6,25%, suku bunga deposit facility sebesar 5,50%, dan suku bunga lending facility sebesar 7,00% dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG).
MNC Sekuritas menilai keputusan ini sejalan dengan ekspektasi pasar. Setelah itu, BI mempertahankan proyeksi inflasi sebesar 2,5%±1% pada tahun 2024 dan 2025 dan ekonomi diharapkan tumbuh pada 4,7%-5,5% YoY pada tahun 2024.
BI fokus pada penguatan nilai tukar Rupiah yang telah melemah sebesar -4,84% YTD dengan menjaga imbal hasil tetap menarik, ditambah dengan tingkat inflasi yang rendah dan pertumbuhan ekonomi yang prospektif untuk menarik aliran modal asing di tengah rapuhnya ketegangan geopolitik dan ekonomi global.
IHSG ditutup flat -0,00% di level 7.224,22 pada perdagangan Rabu (17/07) yang diikuti aksi jual bersih asing sebesar Rp75,95 miliar. Mayoritas sektor mengalami pelemahan, dipimpin oleh sektor kesehatan (-0,42%) dan disusul sektor bahan dasar (-0,32%).
Sementara itu, sektor yang mengalami penguatan dipimpin oleh sektor konsumen non-siklis (+0,76%) dan disusul sektor transportasi dan logistik (+0,57%). Indeks ditutup flat di tengah mayoritas bursa Asia yang menguat.
Investor mencermati hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG BI) Juli 2024 yang mempertahankan suku bunga acuan di level 6,25%. Sementara itu, pertumbuhan kredit pada Juni 2024 tercatat tumbuh ekspansif sebesar +12,4% YoY (vs +12,2% YoY pada Mei 2024), mencerminkan dukungan likuiditas bagi sektor riil untuk mendorong pertumbuhan ekonomi ke depan. Nilai tukar Rupiah ditutup menguat pada level Rp16.100/USD.
MNC Sekuritas memperkirakan hari ini IHSG akan bergerak pada kisaran harga 7.196-7.275. Rekomendasi saham hari ini adalah ARTO, BBNI, ICBP, SMGR.(*)
Related News
Fokus Layanan, Bisnis Employee Benefit Generali Indonesia Meningkat
DPR Minta Menkeu Pertimbangkan Lagi Kenaikan PPN 12 Persen
Apple Naikkan Proposal Investasi 10 Kali Lipat Jadi Rp1,58 Triliun
Dari 54 Jenis di 2010, Produk Hilir Sawit Bertambah Jadi 193 di 2023
Empat Pentolan Astra Agro (AALI) Diperiksa Kejati Sulteng Hari Ini
IHSG Naik 0,22 Persen di Sesi I, ISAT, TLKM, ARTO Top Gainers LQ45