Kerek Bisnis Logistik, Adi Sarana (ASSA) dan Triputra Group Suntik Coldspace USD3,8 Juta

Oleh karena itu, melalui penggalangan dana eksternal pertama ini, kami bertujuan untuk memastikan kelancaran operasi bisnis Coldspace," kata Erida Djuhandi, CFO dari Triputra Group.
Sejalan dengan perkembangan layanan cold chain solution yang terintegrasi, pada tahun 2021 ASSA melalui PT Adi Sarana Logistik telah membentuk bisnis share warehousing atau 'e-fulfilment' bernama Titipaja yang saat ini memiliki 6 gudang di 5 kota (Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, dan Surabaya) dimana beberapa gudang telah menyediakan tempat penyimpanan makanan beku, yang dioperasikan oleh Coldspace.
Sedangkan untuk pengiriman, tahun lalu Anteraja menyediakan kurir yang khusus melayani pengiriman dingin atau untuk makanan beku. Oleh karena itu, saat ini ASSA melalui berbagai anak perusahaannya telah memiliki aset untuk mendukung solusi cold chain terintegrasi, mulai dari reefer truck atau truk berpendingin dan cold storage hingga cold delivery menggunakan Anteraja.
Related News

NTT East dan SURGE (WIFI) Umumkan Investasi Strategis Rp4 Triliun

Kena Peringatan Dua Kali! BEI Umumkan Nasib Saham Ini

BTN Lakukan Transaksi Afiliasi untuk Bangun Eco Park di Depok

ZINC Sebut Bayar Amoritisasi Obligasi Rp1,66M

Direktur BBNI Borong Saham Saat Turun, Ada Tujuan?

Brigit Biofarmaka (OBAT) Setujui Tebar Dividen 100 Persen Laba 2024