“Saya ingin menambahkan suara saya kepada jutaan pendukung lainnya yang menyerukan pelarangan atas perdagangan daging anjing di Indonesia demi menjaga puluhan ribu anjing tiap bulannya dari kekejaman dan juga menunjukkan dan merayakan kebesaran hati Indonesia dengan keindahan alam dan budayanya,” katanya.


Pelarangan di Jakarta ditetapkan 4 tahun setelah pemerintah pusat bereaksi terhadap bukti investigasi yang mengagetkan dari DMFI. Pemerintah menyerukan kepada semua pemerintah provinsi, kabupaten dan tingkat kota agar mengambil Langkah untuk mengurangi konsumsi daging anjing dan kucing. Pemerintah daerah diminta menerapkan aturan untuk menghentikan perdagangan ini d imana pun perdaganagn itu berlangsung. (Eko Hilman). ***