Kolaborasi CIMB Niaga Finance Gelar Vaksin Covid-19 Untuk 2.000 Pelajar Bandung
EmitenNews.com - PT CIMB Niaga Auto Finance (CIMB Niaga Finance) menggelar Program Vaksinasi Covid-19 bagi 2.000 pelajar SMU se-Jawa Barat, Selasa (28/9/2021). Kegiatan yang berlangsung di SMK Negeri 3 Bandung Jl. Solontongan No.10, Turangga, Kota Bandung, Jawa Barat itu, diselenggarakan dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.
Presiden Direktur CIMB Niaga Finance, Ristiawan Suherman mengatakan, seiring membaiknya situasi pandemi Covid-19, di Indonesia khususnya di wilayah PPKM level 1-3, program vaksinasi pelajar ini diharapkan dapat memaksimalkan perlindungan pelajar dari paparan virus Corona. Juga sekaligus diharapkan memberikan rasa aman bagi pelajar dalam mengikuti PTM terbatas sehingga Pendidikan dapat bangkit serta dapat mewujudkan merdeka belajar.
Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi CIMB Niaga Finance, Jabar Bergerak dan Rumah Sakit TNI Angkatan Udara Lanud Sulaiman, dan SMK Negeri 3 Bandung. Juga didukung oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Kementerian Kesehatan. (Eko Hilman). ***
Related News
Bos BEI Sebut Ada Dua IPO Lighthouse di Awal 2026, Siapa Saja?
Beda Nasib Dua Saham Penghuni Terlama Papan Pemantauan Khusus
Melihat Lagi Gerak DCII dan DSSA, Saham dengan Harga Tertinggi per Lot
Ungguli Bursa Malaysia, IHSG Terbaik Ketiga ASEANĀ
POPSI Khawatir Kenaikan Pungutan Ekspor Lemahkan Daya Saing Sawit RI
TKDN Industri Hulu Migas Hingga 2025 Setara Rp388 Triliun





