Kolaborasi PGN (PGAS) dan JRPT Siap Bangun 36.000 Jargas di Bintaro
EmitenNews.com—Subholding Gas Pertamina, PT PGN Tbk (PGAS) bersama anak usaha PT PGAS Solution, mulai membangun 36.000 sambungan jaringan gas bumi (jargas) untuk kebutuhan rumah tangga, pelanggan kecil, dan komersial di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Banten.
Pembangunan jasgas tersebut berlokasi di Perumahan Villa Melati Mas, Perumahan Graha Raya, dan Perumahan Bintaro Jaya.
Direktur Infrastruktur dan Teknologi PGN Achmad Muchtasyar dalam keterangannya di Jakarta, Kamis mengatakan pembangunan itu mencakup 35.749 sambungan rumah (SR), 203 pelanggan kecil (UMKM), dan 38 komersial.
Menurut dia, pihaknya akan membangun pipa dedicated sepanjang 37 km dari jalur pipa eksisting menuju kawasan Bintaro secara bertahap.
Pembangunan tersebut juga menjadi tindak lanjut kerja sama PGN dengan PT Jaya Real Property Tbk (JRPT) untuk pengembangan jargas rumah tangga dan komersial di kawasan Bintaro.
"PGN mengharapkan dukungan semua pihak, khususnya pemerintah dan masyarakat setempat untuk keberhasilan jargas ini. Keberhasilan jargas akan memberikan manfaat bagi masyarakat dan pelaku usaha, karena akan menghemat belanja rumah tangga dan membantu menghemat biaya energi pelaku usaha," ujarnya.
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M