Kompak, Dua Direktur Temas (TMAS) Ajukan Resign
jajaran manajemen PT Temas Tbk (TMAS). Dok/Emitennews
EmitenNews.com - Temas (TMAS) mengumumkan pengunduran diri dua anggota direksi perseroan. Yakni Inge Supatra dan Thusitha Manojith Danwatte. Kedua pentolan itu, merupakan direktur perseroan.
Inge Supatra diketahui menjabat sebagai Direktur Inovasi dan Transformasi Digital, sedangkan Thusitha Manojith Danwatte menduduki posisi Direktur Procurement dan Technical.
"Pada 16 Februari 2024, emiten pelayaran peti kemas ini telah menerima surat pengunduran diri dari Inge Supatra dan Thusitha Manojith Danwatte, masing-masing selaku Direktur Perseroan," kata Corporate Secretary Temas, Marthalia Vigita dalam Keterbukaan Informasi BEI, Selasa (20/2/2024).
Perseroan, diakui Marthalia akan membahas dalam agenda perubahan direksi perseroan pada Rapat Umum Pemegang Saham ( RUPS ) yang akan diselenggarakan pada 27 Maret 2024.
"Untuk memutuskan permohonan pengunduran diri tersebut sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku," pungkasnya.
Saham TMAS pada perdagangan kemarin, Selasa 20 Februari 2024, ditutup melemah 0,61 persen ke level 162 pada perdagangan hari ini (20/2). Nilai transaksi saham TMAS mencapai Rp1,1 miliar dengan volume 6,78 juta saham dan frekuensi sebanyak 1.068 kali. (*)
Related News
Lion Metal Works Jaminkan Deposito Rp20 Miliar untuk Kredit Anak Usaha
DEWA Alihkan Operasi ke Armada Sendiri, Pacu Kenaikan Margin
Tahun 2025, Ini Sederet Capaian dan Kontribusi BRI (BBRI) untuk Negeri
Bank Aladin Incar Dana Rp2 Triliun dari Penerbitan Sukuk
PTPP Pacu Divestasi Anak Usaha Demi Perbaikan Arus Kas
WSKT Rampungkan Transaksi Set-Off Afiliasi, Utang Rp18,3 M Lunas!





