Kompak! Duet Sutiono Borong 50,60 Juta Saham Cashlez Indonesia (CASH)
EmitenNews.com - Dua saudagar menambah porsi saham Cashlez Worldwide Indonesia (CASH). Kedua pemegang saham itu, menyerok 50.607.000 helai alias 50,60 juta saham perseroan. Aksi senyap tersebut telah dituntaskan pada Jumat, 19 Januari 2024.
Dua pemegang saham Cashlez itu Andri Wijono Sutiono, dan Hasim Sutiono. Andri Sutiono menjala 25,30 juta eksemplar, dan Hasim Sutiono juga memborong 25,30 juta lembar. Transaksi duo Sutiono itu, dibantu oleh Indo Premier Sekuritas.
Dengan penuntasan transaksi itu, timbunan saham duet Sutiono tersebut makin menanjak. Hasim Sutiono misalnya, mengoleksi saham perseroan sebanyak 369,86 juta helai alias setara dengan porsi kepemilikan 25,84 persen.
Menanjak sekitar 1,76 persen dari periode sebelum transaksi dengan donasi sekitar 344,56 juta eksemplar alias 24,08 persen. Sedang timbunan saham Andri Sutiono menjadi 427,15 juta lembar atau setara dengan porsi kepemilikan 29,85 persen.
Bertambah 1,77 persen dari episode sebelum transaksi dengan donasi sekitar 401,85 juta lembar. Koleksi saham sebanyak itu,setara dengan alokasi kepemilikan 28,08 persen. Per 31 Desember 2023, pemegang saham Cashlez antara lain.
Tee Teddy Setiawan 52,73 juta lembar alias 3,68 persen. Hasim Sutiono mengempit 344,56 juta helai atau 24,08 persen. Andri Wijono Sutiono mendekap 401,85 juta helai atau 28,08 persen. Irianto Kusumadjaja 40.700 lembar atau 0,0028 persen.
Robert Kurniawan 58.600 lembar alias 0,0041 persen. Surya Aseanto Putra 5,54 juta eksemplar atau 0,3877 persen. Edy Suryanto Sulistyo 7,77 juta lembar alias 0,5435 persen. Masyarakat - non warkat - Scripless 618,54 juta helai alias 43,2219 persen. (*)
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M