Komut AMAN Tampung 4,4 Juta Saham, Ini Tujuannya
Manajemen AMAN ketika mencatatkan sahamnya di BEI.
EmitenNews.com - Johan Tedja Surya, Komisaris Utama sekaligus pengendali PT Makmur Berkah Amanda Tbk. (AMAN), kembali menambah porsi kepemilikan sahamnya pada 18 September 2024.
Dalam keterangan tertulisnya pada Jumat (20/9), Johan Tedja mengungkapkan telah membeli 4.493.300 lembar saham AMAN dengan harga kisaran Rp112 per saham.
Sebelumnya, Johan juga tercatat membeli 6.291.800 lembar saham AMAN dengan harga kisaran Rp113 per saham pada 13 September 2024.
"Tujuan transaksi ini adalah untuk penempatan investasi dengan kepemilikan saham langsung," jelas Johan.
Dengan pembelian ini, total kepemilikan saham Johan Tedja Surya di AMAN meningkat menjadi 51,88 juta lembar saham, setara dengan 1,34%, naik dari sebelumnya 47,39 juta lembar saham atau 1,22%.
Related News
TRUK Ngegas! Pengendali hingga Komisaris Turun Tangan
4 Pentolan CSRN Kompak Mundur, Ada Apa?
BEI Telisik SOFA Terkait Tinggalkan Bisnis Inti
Tempo Scan (TSPC) Cetak Laba Tumbuh Rp1,13T di Q3-2025
8 Emiten Masuk Cum Date Dividen Interim Pekan Depan, Dua Yield Jumbo
Ekspansif! AMAN Operasikan Hotel Four Points by Sheraton Pontianak





