Komut CRAB Diam-diam Serok 19 Juta Saham Harga Bawah Pasar

PT. Toba Surimi Industries Tbk. (CRAB) ketika resmi mencatatkan sahamnya di BEI.
EmitenNews.com - PT. Toba Surimi Industries Tbk. (CRAB) menyampaikan bahwa Bintarna Tardy selaku Komisaris utama telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 1 Oktober 2024.
Mulyanti Corporate Secretary CRAB dalam keterangan tertulisnya Rabu (2/10) menuturkan bahwa Bintarna telah membeli sebanyak 19.000.000 lembar saham CRAB di harga Rp218 per saham.
"Tujuan transaksi adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung,"tuturnya.
Pasca pembelian maka kepemilikan saham Bintarna Tardy di CRAB bertambah menjadi 378,5 juta lembar saham setara dengan 19,41% dibandingkan sebelumnya sebanyak 359,5 juta lembar saham setara dengan 18,44%.
Pada perdagangan hari ini Kamis (3/10) saham CRAB naik Rp2 atau menguat 1 % menjadi Rp256 per lembar saham.
Related News

16 Juni, Vale Indonesia (INCO) akan Bagikan Dividen Rp569,2 Miliar

Emiten Tinta Merek Blueprint (BLUE) Siap Tambah Lini Sektor Usaha Baru

Komisaris WINE Ungkap Borong Saham Harga Pasar

Bank Raya (AGRO) Minta Restu Buyback Saham Rp20M

TUGU Kantongi Rp228M Usai Implementasi PSAK 117

Cikarang Listrindo (POWR) Sepakat Bagikan Dividen USD72,03 Juta