EmitenNews.com - Provident Warehouse Pte Ltd melucuti kepemilikan Mega Manunggal Property (MMLP). Perusahaan asal Singapura itu, melego 14.722.319 helai alias 14,72 juta eksemplar. Transaksi di pasar negosiasi itu, telah dirampungkan pada Rabu, 7 Juni 2023 lalu.


Dengan penuntasan transaksi itu, timbunan saham perusahaan berbasis di 80 Raffles Place #54-01/02 UOB Plaza Singapore tersebut terus mengerucut. Menjadi 846.419.481 helai alias 846,41 juta lembar atau setara dengan 12,29 persen. Mengalami reduksi sekitar 0,21 persen dari edisi sebelum transaksi.


Tepatnya, sebelum transaksi, Provident Warehouse mengempit saham perseroan tidak kurang dari 861.141.800 helai alias 861,14 juta eksemplar atau 12,50 persen. Sayangnya, transaksi senyap yang dibidani Indo Premier Sekuritas tersebut tidak dilengkapi dengan data memadai. Baik sisi nominal penjualan, nilai penjualan, dan tujuan dari transaksi masih misteri. 


Per 31 Mei 2023, pemegang saham perseroan antara lain UOB Kay Hian 1 miliar lembar atau 14,61 persen. DBS Bank Ltd 418,81 juta helai atau 6,079 persen. UOB Kay Hian Pte 1,25 miliar helai alias 18,181 persen. Mega Mandiri 1,16 miliar unit setara 16,919 persen. Provident Warehouse 861,14 juta helai atau 12,5 persen, dan publik 2,18 miliar lembar atau 31,711 persen. (*)