Lagi! Selamat Sempurna (SMSM) Raih Dividen dari Anak Usaha MYR 1,70 Juta
EmitenNews.com - Emiten otomotif PT Selamat Sempurna Tbk. (SMSM) raih pendapatan dividen interim dari anak usaha yaitu Bradke Svnergies Sdn Bhd pada tanggal 28 Desember 2021.
Menurut keterangan tertulis Aan Andri Pribadi Direktur SMSM Rabu (29/12) menyampaikan bahwa SMSM memperoleh pendapatan Dividen interim ketiga tahun buku 2021 dari Bradke Svnergies Sdn Bhd sebesar MYR 1.700.000.
Aan Andri menambahkan "Tidak ada dampak kejadian, informasi atau fakta material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau keberlangsungan usaha SMSM,"pungkasnya.
Sebelumnya PT Selamat Sempurna Tbk. (SMSM) menyatakan telah raih pendapatan dividen interim dari 4 anak usaha sekitar Rp28,67 miliar pada 22 November 2021. Ke empat anak usaha tersebut PT Panata Jaya Mandiri, PT Prapat Tunggal Cipta , PT Selamat Sempana Perkasa dan PT Hvdraxle Perkasa pada tanggal 22 November 2021.
SMSM memperoleh pendapatan Dividen dari anak usaha sebesar Rp28,67 miliar dengan rincian PT Panata Jaya Mandiri sebesar Rp13,65 miliar, PT. Prapat Tunggal Cipta sebesar Rp7,51 miliar, PT Selamat Sempana Perkasa sebesar Rp4,44 miliar dan PT Hvdraxle Perkasa sebesar Rp3,05 miliar.
Related News
Komisaris IPCM Beli Saham Harga Rp272 per Lembar, Ini Tujuannya
Bos CAKK Tambah Saham Lagi, Kali Ini Rp149 Per Lembar
Bos Sido Muncul (SIDO) Sabet Penghargaan Ini
Mitra Tirta Buwana (SOUL) Dapat Restu Ganti Pengurus
OJK dan Satgas PASTI Luncurkan Penanganan Penipuan Transaksi Keuangan
Transcoal (TCPI) Siapkan Capex Rp700M di 2025, Ini Peruntukannya