EmitenNews.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengalokasikan anggaran senilai Rp43 miliar untuk melanjutkan revitalisasi Pulau Penyengat, Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), pada 2023.

 

"Dengan anggaran itu diharapkan dapat menuntaskan beberapa pekerjaan yang tertinggal di tahun 2022," kata Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Kepulauan Riau (BPPW Kepri) Kementerian PUPR Fasri Bachmid di Tanjungpinang, Kepri, Kamis (9/2/20223).

 

Tahun ini fokus kegiatan yang menjadi prioritas BPPW Kepri yaitu revitalisasi area makam Raja Haji Fisabilillah dan Balai Adat Pulau Penyengat.

 

Pihaknya berharap dukungan Gubernur Ansar Ahmad dan jajaran OPD Pemprov Kepri agar proyek lanjutan revitalisasi pulau bersejarah tersebut selesai tepat waktu.

 

"Untuk revitalisasi Pulau Penyengat tahun 2022 sudah selesai dikerjakan," ujar Fasri Bachmid. ***