Lego 1,33 Miliar Saham Mark Dynamics (MARK), Tecable Raup Dana Taktis Rp1,55 Triliun

EmitenNews.com - Tecable (HK) Co Limited mendivestasi saham PT Mark Dynamics Indonesia (MARK) senilai Rp1,55 triliun. Itu setelah perusahaan asal Hong Kong itu, melepas 1.330.000.109 atau 1,33 miliar lembar pada harga pelaksanaan Rp1.172 per lembar.
Transaksi perusahaan berkantor di 8/F World Trust Tower, 50 Stanley Street-Central Hongkong itu, dilakukan pada 3 Juni 2022. ”Tujuan transaksi untuk investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tulis Chin Kien Ping, Direktur Tecable (HK) Co Limited.
Menyusul transaksi itu, sebagai pengendali, porsi kepemilikan saham Tecable menciut menjadi 1,66 miliar lembar atau setara 43,82 persen. Mengalami reduksi 35 persen dari sebelum transaksi sebanyak 2,99 miliar lembar setara 78,82 persen. Saham yang dilepas Tecable itu, rupanya ditadahi PT Dyna Capital Indo (DCI), dan PT Mark Capital Indo (MCI).
Dyna Capital dan Mark CapitaI tidak lain anak usaha Tecable. Mark Capital membeli 570 juta lembar dengan harga pelaksanaan Rp1.135 per lembar senilai Rp646,95 miliar. PT Dyna Capital menyapu bersih 760 juta saham pada harga Rp1.200 per lembar dengan nilai pembelian Rp912 miliar.
Dengan perampungan transaksi itu, Mark Capital menggenggam saham Mark Dynamics 570 juta lembar alias setara 15 persen. Pun pula dengan Dyna Capital menguasai saham Mark Dynamics 760 juta lembar atau 20 persen. ”Transaksi untuk kepentingan investasi,” tulis Sutiyoso Bin Risman, Direktur Utama Mark Capital.
Sekadar informasi, Tecable mengempit saham Dyna Capital 99,999 persen, dan Mark Capital 99,998 persen. Per 30 April 2022, pemegang saham Mark Dynamics antara lain Tecable 78,82 persen, masyarakat 17,51 persen, Sutiyoso Bin Risman 2,66 persen, Chin Kien Ping 0,82 persen, Cahaya Dewi Surbakti 0,19 persen. (*)
Related News

Lebaran Praktis! Transaksi QRIS Makin Nyaman dengan BRImo

Tumbuh Minimalis, GJTL 2024 Raup Laba Rp1,18 Triliun

Surplus 22 Persen, TRIS 2024 Kemas Laba Bersih Rp82,90 Miliar

Laba dan Pendapatan Positif, Ini Kinerja MTDL 2024

Melejit 88 Persen, ASLC 2024 Catat Laba Rp50,3 Miliar

Kapok Rugi! Laba INOV 2024 Melambung 275 Persen