Lion Metal Works (LION) Revisi Perolehan Kontrak dengan RDMP Balikpapan Jadi Rp158 Miliar
EmitenNews.com - Lion Metal Works Tbk. (LION) telah menanda tangani addendum-1 untuk perubahan nilai kontrak dengan RDMP Balikpapan JO pada tanggal 14 September 2021.
Lawer Supendi Direktur LION dalam keterangan tertulisnya Kamis (16/9) menyampaikan bahwa merujuk pada pengumuman perseroan tanggal 23 Agustus 2021 sehubungan dengan penandatangan kontrak, Maka pada tanggal 14 September 2021, LION merevisi nilai pada addendum-1 dengan merubah nilai Perjanjian semula Rp156.505.938.600 menjadi Rp158.214.139.800.
Lawer Supendi menjelaskan perjanjian kontrak antara LION dan RDMP Balikpapan JO tersebut terkait supply "Electrical cable tray & accessories 2nd MTO" dan kontrak akan dipenuhi secara bertahap hingga 31 Juli 2023 serta tidak ada afilisi antara LION dengan RDMP Balikpapan JO.
"Pemenuhan kontrak selama masa kontrak akan memberikan dampak material yang positif terhadap hasil keuangan LION,"pungkasnya.
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M