EmitenNews.com - Emiten Perawatan Kecantikan, Kosmetika dan Jamu PT Martina Berto Tbk (MBTO) berencana membagikan dividen interim untuk tahun buku berjalan 2023. Pembagian Dividen Interim Tunai pada tanggal 23 Oktober 2023.
Direktur Utama MBTO, Bryan David Emil, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (24/10) menyampaikan bahwa berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan serta, dengan mempertimbangkan antara lain kondisi keuangan dan rencana bisnis ke depan Perseroan, jumlah dividen interim tunai yang akan dibagikan kepada pemegang saham secara keseluruhan adalah sebesar Rp 38.950.000.000,-.
"Pelaksanaan Pembagian Dividen Interim Tunai oleh Perseroan, tidak akan memberikan dampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Perseroan," jelasnya.
Related News
Akuisisi Tuntas, AMMS Resmi Dikendalikan Radiant Ruby
MDIA Masih Andalkan Film India Sebagai Mesin Cuan ANTV
Sahamnya Drop Hampir 50 Persen, Pengendali SMLE Lepas 25,82 Juta Saham
Dana Right Issue PANI Ludes Tak Tersisa, Rp15,12 Triliun Masuk BKS
Desa Sejahtera Astra Bukukan Valuasi Ekspor Rp349 Miliar
Masih Berlanjut, Bos GULA Lepas 26 Juta Saham di Atas Harga Pasar





