Menanjak 40 Persen, Tahun Lalu Transcoal (TCPI) Koleksi Laba Bersih Rp78,75 Miliar
EmitenNews.com - PT Transcoal Pacific (TCPI) sepanjang 2021 mencatat laba bersih Rp78,75 miliar. Melesat 40 persen dari periode sama 2020 dengan laba Rp56,13 miliar. Laba kotor naik menjadi Rp322,55 miliar dari edis sama 2020 di level Rp308,15 miliar.
Selanjutnya, pendapatan terkumpul Rp1,67 triliun sama dengan pendapatan yang diraih pada periode tahun sebelumnya. Laba sebelum pajak naik 47,53 persen menjadi Rp85,41 miliar naik dari periode sama 2020 dengan laba sebelum pajak Rp57,89 miliar.
Total liabilitas tercatat mencapai Rp1,31 triliun, turun dari edisi sama 2020 dengan total liabilitas Rp1,32 triliun. Total aset mencapai Rp2,85 triliun, naik dari periode sama 2020 dengan total aset Rp2,75 triliun. (*)
Related News
MYOH Ketok Palu, Pinjaman Tahap II Rp25 Miliar Masuk Kas TRJA
Danatama Kapital Jual 5,12 Persen Saham BULL ke Kingswood Union
Prospek Positif, Direktur Utama Borong 19,7 Juta Saham NEST
Saham Meroket 959 Persen, Begini Penjelasan Tirta Mahakam (TIRT)
Grup Sinarmas (DSSA) Stock Split Rasio 1:25
Lego 443,76 Juta Lembar, Pengendali BULL Raup Rp207,68 Miliar





