"Hal ini menunjukkan kinerja ekspor TPT Indonesia ke dunia terus mengalami peningkatan nilai dan mampu memanfaatkan peluang pasar dunia, khususnya negara tujuan ekspor non tradisional," kata Zulkifli.

 

Masih terkait ekspor, dikatakan Mendag, Presiden Joko Widodo telah memerintahkan agar dalam satu bulan paling tidak ada tiga misi dagang ke luar negeri, terutama ke pasar baru.

 

"Ini saya akan buat perjanjian dengan Mesir, maka nanti kami selesaikan. Kemudian ke Nigeria, Maroko, dan beberapa negara Afrika. Selain itu juga (tetap mempertahankan) pasar tradisional," ujarnya.