Meroket 229 Persen, Laba MBMA 2024 Raup Laba USD22,78 Juta

Pengurus Merdeka Battery kala mengadakan jumpa pers bersama awak media. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Merdeka Battery (MBMA) menyudahi 2024 dengan koleksi laba bersih USD22,78 juta. Meroket 229 persen dari episode sama tahun sebelumnya sejumlah USD6,92 juta. Efeknya, laba per saham dasar dan dilusian melambung menjadi USD0,00021 dari sebelumnya USD0,00007.
Pendapatan usaha USD1,84 miliar, mengalami lonjakan 39,39 persen dari edisi sama tahun sebelumnya USD1,32 miliar. Beban pokok pendapatan USD1,73 miliar, bengkak dari akhir 2023 senilai USD1,25 miliar. Laba kotor tercatat USD114,1 juta, melambung 47 persen dari USD77,47 juta.
Beban penjualan dan pemasaran USD3,19 juta, bengkak dari USD1,19 juta. Beban umum dan administrasi USD31,09 juta, bertambah dari USD28,72 juta. Laba usaha USD79,82 juta, melonjak dari USD47,55 juta. Pendapatan keuangan USD6,62 juta, melejit dari akhir 2023 senilai USD5,51 juta.
Biaya keuangan USD7,95 juta, susut dari USD20,03 juta. Bagian atas kerugian bersih entitas asosiasi USD476,87 ribu, bengkak dari USD34,44 ribu. Pendapatan lain-lain USD12,1 juta, melonjak signifikan dari USD470,48 ribu. Laba sebelum pajak penghasilan USD90,11 juta, melejit dari USD33,47 juta.
Laba tahun berjalan USD79,5 juta, mengalami lompatan signifikan dari akhir tahun sebelumnya USD33,3 juta. Jumlah ekuitas USD2,34 miliar, menanjak dari akhir 2023 senilai USD2,3 miliar. Total liabilitas USD1,08 miliar, bengkak dari USD953,58 juta. Jumlah aset USD3,43 miliar, surplus dari USD3,26 miliar. (*)
Related News

TUGU Bikin Kejutan, Analis Kasih Rekomendasi Begini

ALDO Mulai Buyback Saham Rp10M, Ini Alasannya

Colorpak (CLPI) Gelar Buyback Saham Rp5M

Medco Energi (MEDC) Geber Buyback USD50 Juta Hari Ini

Kinerja 2024 Catatkan Rekor, WIFI Percepat Inklusi Digital

Anjlok 40 Persen, Laba WIIM 2024 Tersisa Rp298 Miliar