EmitenNews.com - PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) telah melakukan penambahan investasi saham dalam anak usahanya yaitu PT Lancar Wiguna Sejahtera (LWS) pengelola gerai Lawson secara proporsional pada tanggal 3 November 2023.
Manajemen MIDI dalam keterangan tertulisnya Jumat (3/11) menuturkan bahwa MIDI menambah inivestasi saham pada LWS sebesar Rp70.000.021.140 dimana Perseroan mempunyai kepemilikan saham sebesar 70,00% pada LWS.
"Penambahan investasi ini dengan tujuan untuk mempertahankan persentase kepemilikan saham Perseroan pada LWS,"tuturnya.
Sebagai informasi, PT Lancar Wiguna Sejahtera (LWS), perseroan terbatas yang 70,00% sahamnya dimiliki secara langsung oleh Perseroan, telah melakukan peningkatan modal saham ditempatkan dan disetor sejumlah Rp 100.000.030.200 atau ekuivalen 103.519.700 lembar saham dengan harga pelaksanaan sebesar Rp966 per saham dan dengan nilai nominal Rp 100 per saham, yang diambil bagian secara proporsional oleh Perseroan dan pemegang saham lainnya.
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M