November 2023 Sebanyak 917,41 Ribu Wisman ke Indonesia, Turun 6,24 Persen
EmitenNews.com - Pada November 2023, kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) di Indonesia mencapai 917,41 ribu kunjungan. Jumlah ini turun cukup dalam sebesar 6,24 persen dibandingkan Oktober 2023 (month-to-month), tetapi justru mengalami kenaikan 30,17 persen dibandingkan bulan yang sama pada tahun lalu (year-onyear).
Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti, memaparkan wisman yang berkunjung ke Indonesia pada November 2023 didominasi oleh wisman yang berasal dari Malaysia (15,45 persen), Singapura (12,86 persen), dan Australia (12,76 persen).
"Secara kumulatif, kunjungan wisman pada Januari hingga November 2023 meningkat 110,86 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2022," jelasnya. Peningkatan kunjungan ini utamanya tercatat pada pintu bandara Ngurah Rai dan Soekarno Hatta, masing-masing meningkat sebesar 168,25 persen dan 119,19 persen.
Pada November 2023, perjalanan wisatawan nusantara (wisnus) di Indonesia mencapai 60,33 juta perjalanan. Jumlah ini turun 3,77 persen dibandingkan Oktober 2023 (month-to-month) dan meningkat 12,02 persen dibandingkan bulan yang sama pada tahun lalu (year-on-year).
Pada November 2023, Jawa Barat tercatat sebagai provinsi asal dengan jumlah perjalanan wisnus tertinggi, sementara provinsi tujuan utama wisnus tercatat di Jawa Timur.
Tingkat Penghunian Kamar (TPK) di hotel bintang pada November 2023 mencapai 56,72 persen, naik 2,31 poin secara year-on-year dan naik 3.70 poin secara monthto-month. Di sisi lain, TPK hotel nonbintang mencapai 25,66 persen, naik 1,62 poin secara year-on-year dan naik 0,85 poin secara month-to-month.
Sementara itu, ratarata lama tamu menginap di hotel berbintang mengalami penurunan sebesar 0,07 poin dibandingkan tahun lalu, yaitu mencapai 1,63 hari.(*)
Related News
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru
Keren Ini! Rencana Menaker, Gelar Bursa Kerja Setiap Pekan