Pekan Depan Indonesia Gelar Pertemuan Menlu, Diikuti 29 Negara ASEAN dan Para Mitra
Menlu Retno Marsudi. dok. Kemenlu. RMOL.
EmitenNews.com - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengungkapkan, Indonesia menjadi tuan rumah Pertemuan Menteri Luar Negeri Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN). ASEAN Ministerial Meeting/Post Ministerial Conference (AMM/PMC) itu, akan berlangsung di Jakarta pada 10-14 Juli 2023. Pertemuan tersebut akan diikuti oleh total 29 negara anggota ASEAN serta mitra-mitranya.
"AMM/PMC salah satu mekanisme ASEAN yang memiliki peran penting sebagai convening power, budaya komunikasi dan dialog terus berusaha dijalankan berdasarkan prinsip-prinsip Piagam PBB, Piagam ASEAN, dan hukum internasional," kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (7/7/2023).
Sesuai rencana pertemuan tersebut akan diikuti oleh total 29 negara anggota ASEAN serta mitra-mitranya, juga ASEAN Secretariat dan Uni Eropa.
Retno menyebut tingkat kehadiran pada level menlu sangat tinggi, meskipun pertemuan ASEAN diselenggarakan hanya beberapa hari setelah pertemuan para menteri Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) di Vilnius, Lithuania.
"Sampai hari ini sudah terdaftar 1.165 delegasi dan 493 wartawan yang akan hadir selama rangkaian AMM/PMC," ujar Menlu Retno Marsudi.
Seperti diketahui ASEAN Ministerial Meeting/Post Ministerial Conference (AMM/PMC) akan terdiri atas total 18 pertemuan. Antara lain pertemuan untuk membahas Kawasan Bebas Senjata Nuklir Asia Tenggara (SEANWFZ), pertemuan dengan Komisi HAM Antarpemerintah ASEAN (AICHR), pertemuan para menlu ASEAN dalam format plenary dan retreat.
Lalu, dilanjutkan dengan pertemuan para menlu ASEAN dengan negara mitra dialog. Antara lain India, Selandia Baru, Rusia, Australia, China, Jepang, Korea Selatan, Uni Eropa, Inggris, Kanada, dan Amerika Serikat, serta ASEAN Plus Three, East Asia Forum dan ASEAN Regional Forum. ***
Related News
Kupas Tuntas Strategi Indonesia Hadapi Tantangan Ekonomi 2025
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru