EmitenNews.com -PT Saptausaha Gemilangindah Tbk (SAGE) melaporkan bahwa untuk periode tiga bulan awal di tahun 2023 berhasil membukukan laba bersih Rp2,57 miliar atau tumbuh 54,26 persen year on year (yoy) jika dibandingkan pencapaian di triwulan I 2022 sebesar Rp1,67 miliar.

 

Dari laporan keuangan perusahaan yang dipublikasikan di situs BEI disebutkan faktor pendorong pertumbuhan laba bersih ini karena meningkatnya laba usaha. Selain itu juga turunnya beban pokok pendapatan.

 

Tercatat untuk laba usaha meningkat sebesar 47,24 persen yoy dari Rp1,86 miliar menjadi Rp2,75 miliar. Sementara beban pokok pendapatan turun 37,94 persen dari Rp3,89 miliar menjadi Rp2,41 miliar di triwulan I 2023.

 

Namun begitu pendapatan perseroan mengalami penurunan dari Rp7,08 miliar menjadi Rp6,47 miliar, setara penurunan 8,63 persen yoy. Sehingga laba bruto perusahaan juga terkoreksi 27,12 persen dari Rp3,19 miliar menjadi Rp4,05 miliar.

 

Untuk laba per saham dasar juga tercatat turun dari Rp0,73 menjadi Rp0,31 per lembar. Dari sisi aset tumbuh 16,60 persen yoy dari Rp269,64 miliar menjadi Rp314,24 miliar.

 

Liabilitas perseroan sebesar Rp28,62 miliar atau turun drastis 81,23 persen yoy dari sebelumnya Rp141,89 miliar. Kemudian ekuitas Rp285,62 miliar atau lebih tinggi 123,57 persen yoy dari sebelumnya Rp127,75 miliar.