EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertengger di posisi 6.510,62. Itu setelah dalam tempo sepekan mengalami lompatan sebesar 4,03 persen dari periode pekan sebelumnya 6.258,17. Data itu, tersaji edisi 24-27 Maret 2025.

Lompatan indeks itu, ditopang penguatan sejumlah saham terkumpul dalam barisan 10 saham top gainers. Yaitu, Golden Flower (POLU) melangit 71,36 persen atau 3.675 poin menjadi Rp8.825 per saham dari Rp5.150. Adhi Karya (ADHI) melejit 45,45 persen setara 75 poin menjadi Rp240 per helai dari Rp165. 

Sariguna (CLEO) surplus 45,18 persen atau 445 poin menjadi Rp1.430 per lembar dari Rp985. Estika Tiara (BEEF) melonjak 33,33 persen atau 50 poin menjadi Rp200 per helai dari Rp150. Sarana Mitra (SMIL) menanjak 32,48 persen alias 102 poin menjadi Rp416 per saham dari Rp314. 

Jembo Cable (JECC) tumbuh 29,41 persen alias 200 poin menjadi Rp880 per helai dari Rp680. PT PP (PTPP) melejit 28,81 persen alias 68 poin menjadi Rp304 per lembar dari Rp236. Semen Indonesia (SMGR) menguat 25 persen setara 530 poin menjadi Rp2.650 per saham dari Rp2.120. 

Tira Austenite (TIRA) surplus 23,21 persen alias 325 poin menjadi Rp1.725 per saham dari Rp1.400. Panin Financial (PNLF) melesat 22,67 persen alias 68 poin menjadi Rp368 per helai dari Rp300. (*)