Perkuat PT PP Infrastruktur, PTPP Tambah Setoran Modal
Ilustrasi proyek PT PP (Persero) Tbk. (PTPP). dok. BeritaSatu.
EmitenNews.com - PT PP (Persero) Tbk. (PTPP) melakukan transaksi Afiliasi berupa Setoran Modal pada PT PP Infrastruktur (PPIN) pada 30 Agustus 2024.
Dalam keterangan tertulisnya Selasa (3/9/2024), Direktur Keuangan PTPP, Agus Purbianto menuturkan bahwa setoran modal dilakukan melalui Pengalihan Seluruh Saham milik PT PP (Persero) Tbk pada PT Air Batam Hulu (ABHU) dan PT Air Batam Hilir (ABHI) kepada PT PP Infrastruktur. (PPIN).
Nilai transaksi PTPP pada PPIN adalah untuk ABHU melakukan setoran modal sebesar Rp12,42 miliar setara dengan 12.427 lembar saham, sedangkan ABHI sebesar Rp32,07 miliar setara dengan 32.078 lembar saham. Totalnya menjadi Rp44,5 miliar setara dengan 44,505 lembar saham.
PTPP adalah pemegang saham PPIN dengan kepemilikan saham sebesar 99%. Pada PPIN ada Perwakilan PTPP sebagai Komisaris dan Direksi, sehingga merupakan transaksi afiliasi sesuai regulasi OJK dalam OJK 42/POJK.04/2020.
"Transaksi ini dilakukan dengan pertimbangan upaya klasterisasi portofolio PTPP mengingat PPIN perusahaan yang dibentuk untuk menjalankan investasi di bidang Infrastruktur," kata Agus Purbianto. ***
Related News
650,8 Juta Saham IBST Dimiliki 424 Investor, Free Float Hampir Nol
Free Float Tetap, Jumlah Investor BRMS Susut 22.887 Pada Desember 2025
Pengendali BYAN, Low Tuck Kwong Rogoh Rp3,6 M Cicil Saham Harga Bawah!
Aksi MESOP II Digelar, 5 Petinggi SOLA Baru Akumulasi 1,54 Juta Saham
Emiten Prajogo (CUAN) Ungkap Hasil Eksplorasi Emas PT Intam di NTB
Telisik! Entitas PPRE Agunkan Aset Rp1,46T Untuk Kredit Jumbo Dari BRI





