Produsen Hexsoul dan Soul Bakal IPO Mencari Dana Segar Rp29,7 Miliar
EmitenNews.com—PT Mitra Tirta Buwana Tbk (SOUL) akan melakukan penawaran umum perdana (initial public offering/IPO). Perusahaan ini bergerak di bidang usaha air minum dalam kemasan.
Mengutip laman e-ipo, Senin (19/12/2022), Mitra Tirta Buwana melepas saham sebanyak-banyaknya 270 juta saham biasa atas nama, atau sebanyak-banyaknya 24,94 persen dari modal ditempatkan dan disetor Perseroan setelah IPO dengan nilai nominal Rp 20 per saham.
Adapun, harga penawaran tersebut berkisar antara Rp 100 - Rp110 setiap saham. Dengan demikian, dana yang akan diraup calon emiten ini sebanyak Rp 27 miliar dan maksimal Rp29,7 miliar.
Tak hanya itu, bersamaan dengan penawaran umum, Perseroan berencana menerbitkan sebanyak-banyaknya 67,5 juta Waran Seri I yang menyertai saham baru Perseroan atau sebanyak 8,31 persen dari total jumlah saham ditempatkan dan disetor penuh pada saat pernyataan pendaftaran dalam rangka IPO ini disampaikan. Waran Seri I diberikan secara cuma-cuma sebagai insentif bagi para pemegang saham baru yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham pada tanggal penjatahan.
Setiap pemegang 4 saham baru Perseroan berhak memperoleh 1 Waran Seri I di mana setiap 1 waran Seri I memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1 saham baru Perseroan yang dikeluarkan dalam portepel. Waran seri I yang diterbitkan mempunyai jangka waktu pelaksanaan selama 1 tahun.
Apabila Waran Seri I tidak dilaksanakan sampai habis masa berlakunya, maka Waran Seri I tersebut menjadi kedaluwarsa, tidak bernilai dan tidak berlaku. Masa berlaku Waran Seri I tidak dapat diperpanjang lagi. Total dana dari Waran Seri I adalah sebanyak-banyaknya Rp6,75 miliar.
Mitra Tirta Buwana menunjuk PT Shinhan Sekuritas Indonesia sebagai penjamin pelaksana emisi efek dengan kesanggupan penuh atau full commitment dan penjamin emisi efek akan ditentukan kemudian jika ada.
Adapun perkiraan serangkaian jadwal untuk perseroan menjadi perusahaan tercatat di Bursa Efek Indonesia adalah sebagai berikut. Masa Penawaran Awal: 19 - 26 Desember 2022
Perkiraan Tanggal Efektif: 29 Desember 2022
Perkiraan Masa Penawaran Umum Perdana Saham: 2 - 4 Januari 2023
Related News
IHSG Lesu, Koleksi Saham JSMR, TLKM, dan ANTMĀ
Tertekan, IHSG Orbit Level 7.070
Fokus Layanan, Bisnis Employee Benefit Generali Indonesia Meningkat
DPR Minta Menkeu Pertimbangkan Lagi Kenaikan PPN 12 Persen
Apple Naikkan Proposal Investasi 10 Kali Lipat Jadi Rp1,58 Triliun
Dari 54 Jenis di 2010, Produk Hilir Sawit Bertambah Jadi 193 di 2023