Provident Investasi (PALM) Tawarkan Obligasi Rp157,8 M Bunga 7,5 Persen, Ini Jadwalnya
EmitenNews.com - PT Provident Investasi Bersama Tbk (PALM) menawarkan Obligasi Berkelanjutan II Provident Investasi Bersama Tahap I Tahun 2023 dengan jumlah pokok sebesar Rp157.825.000.000.
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dalam pengumuman resmi Kamis (16/11) menyampaikan bahwa penerbitan obligasi Berkelanjutan II Provident tersebut merupakan bagian obligasi II yang akan dihimpun dengan total sebesar Rp5 triliun.
Obligasi berkelanjutan II Tahap I ini menawarkan bunga sebesar 7.50 persen dengan frekuensi pembayaran per Tiga bulan pada tenor 370 hari yang jatuh tempo pada 2 Desember 2024.
Bertindak sebagai Penjamin Pelaksana Emisi Obligasi & Penjamin Emisi Obligasi : PT Indo Premier Sekuritas, PT Sucor Sekuritas, PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk dan PT UOB Kay Hian Sekuritas.
Adapun Jadwal Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan tersebut adalah sebagai berikut :
- Efektif : 15 November 2023
- Masa Penawaran Umum : 16 – 17 November 2023
- Penjatahan : 20 November 2023
- Pengembalian Uang Pemesanan : 22 November 2023
- Distribusi Obligasi Secara Elektronik : 22 November 2023
- Pencatatan Pada Bursa Efek Indonesia : 23 November 2023
- Pembayaran Bunga Pertama Obligasi : 22 Februari 2024.
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M