Realisasikan Keuntungan, Indotambang Obral 1,7 Miliar Saham Astrindo Nusantara (BIPI)
EmitenNews.com - PT Indotambang Perkasa mulai mengurangi kepemilikan saham Astrindo Nusantara Infrastruktur (BIPI). Itu ditunjukkan dengan mengobral 1,7 miliar lembar. Aksi pelepasan dilakukan pada 6 September 2022.
Sayangnya, transaksi dilakukan dengan senyap. Baik harga pelaksanaan, total nilai penjualan, dan tujuan dari transaksi tersebut. Namun, mengacu pada harga perseroan pada Selasa, 6 September 2022, di kisaran Rp182 per lembar, nilai transaksi bernilai Rp309,4 miliar.
Menyusul penuntasan transaksi itu, porsi saham Indotambang Perkasa berkurang menjadi 13,65 miliar lembar setara dengan 23,57 persen. Susut 2,94 persen dari sebelum transaksi dengan donasi 15,35 miliar lembar atau setara dengan porsi kepemilikan 26,51 persen.
Per 31 Juli 2022, pemegang saham Astrindo Nusantara Infrastruktur terdiri dari PT Indotambang Perkasa 15,35 miliar lembar atau setara dengan kepemilikan 26,51 persen. Lalu, masyarakat menggenggam 42,56 miliar lembar setara dengan 73,49 persen. (*)
Related News
Lion Metal Works Jaminkan Deposito Rp20 Miliar untuk Kredit Anak Usaha
DEWA Alihkan Operasi ke Armada Sendiri, Pacu Kenaikan Margin
Tahun 2025, Ini Sederet Capaian dan Kontribusi BRI (BBRI) untuk Negeri
Bank Aladin Incar Dana Rp2 Triliun dari Penerbitan Sukuk
PTPP Pacu Divestasi Anak Usaha Demi Perbaikan Arus Kas
WSKT Rampungkan Transaksi Set-Off Afiliasi, Utang Rp18,3 M Lunas!





