Reginald Undur Diri, Posisi Direktur Utama Kioson Komersial (KIOS) Lowong
EmitenNews.com - Reginald Trisna, Direktur Utama PT Kioson Komersial Indonesia (KIOS) mengundurkan diri. Pengunduran diri Reginald berlaku efektif sejak Selasa, 14 September 2021.
”Kami telah menerima surat pengunduran diri dari pak Reginald Trisna,” tutur Rahma Arisanti, Sekretaris Perusahaan Kioson Komersial, kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (14/9).
Reginald tidak menyebut alasan pengunduran diri dari posisi direktur utama Kioson Komersial. Hanya, Reginald berharap kinerja Kioson Komersial lebih sukses. ”Sebelumnya saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama selama menjabat direktur utama. Saya juga meminta maaf atas segala kesalahan yang saya perbuat, baik disengaja maupun tidak disengaja,” beber Reginald. (*)
Related News
Satria Andalan Prima (SAPX) Catat Pendapatan Rp402M, ada Penurunan
SPMA Dapat Restu Sebar Dividen Saham Rasio 100:30, Ini Jadwalnya
Jasuindo (JTPE) Dapat Restu Tambah Setoran Modal Anak Usaha
Hermanto Tanoko (AVIA) Guyur Dividen Interim Rp600M, Catat Tanggalnya
Atlas Resources (ARII) Setujui Private Placement dan Komisaris Baru
BEI Gali Lagi Informasi Soal Calon Pengendali KOKA





