Resmi Dibuka, Booth Astra Financial Hadirkan Solusi Layanan Keuangan di GIIAS 2023

Kiri - Kanan: Prijono Sugiarto (Presiden Komisaris Astra), Agusman (Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya merangkap Anggota Dewan Komisioner OJK), Ogi Prastomiyono (Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan dan Dana Pensiun merangkap Anggota Dewan Komisioner OJK), Djony Bunarto Tjondro (Presiden Direktur Astra) dan Suparno Djasmin (Director-in-Charge Astra Financial) membuka secara resmi booth Astra Financial pada pameran otomotif GIIAS 2023 di ICE BSD, Kamis (10/8/2023). dok. ist.
Astra Financial memiliki satu main booth dan tiga satelite booth dan dengan total luas 812 m2. Main booth Astra Financial terletak di Hall 7 Blok 7C seluas 520m2 sedangkan tiga satelite booth terletak di Pre Function Hall 10, Pre Function Hall Nusantara, dan Pre Function Hall 1.
Ketiga booth tersebut memililki tema Driving Your Dreams dengan tampilan futuristik dan merepresentasikan masa depan industri otomotif Indonesia yang mulai bergerak ranah elektrifikasi. Desain ini diibaratkan sebagai sebuah perjalanan kolaboratif antara Astra Financial dan para pelanggan.
Nuansa warna putih dan perak futuristik yang diperkuat dengan aksen warna biru dan kuning emas semakin meningkatkan kesan bergerak maju menuju masa depan impian seluruh masyarakat Indonesia. Sedangkan garis organik dan elemen organik dalam desain visual melambangkan berbagai layanan dan penawaran Astra Financial yang memenuhi semua kebutuhan dan keinginan pelanggan serta selalu siap untuk hadir.
Lomba Tulisan dan Foto Jurnalis pada Ajang GIIAS 2023
Pada GIIAS 2023, Astra Financial menggelar lomba jurnalistik, yaitu dalam bidang penulisan dan foto sebagai upaya untuk menyemarakkan ajang pameran yang mengundang lebih dari 1.000 jurnalis. Kompetisi terbuka untuk media cetak dan online, selama periode 3-20 Agustus 2023. Informasi lebih lanjut mengenai lomba ini, dapat mengunjungi www.astrafinancial.co.id/giias2023.
Yulian Warman, Co Project Director Communication Astra Financial GIIAS 2023 mengatakan, mendukung upaya literasi dan inklusi keuangan yang sesuai dengan program OJK melalui Lomba Tulisan dan Foto Jurnalis pada Ajang GIIAS 2023.
Harapannya, masyarakat dapat semakin memiliki pemahaman terhadap produk maupun layanan keuangan yang ditawarkan oleh Astra Financial. (Eko Hilman). ***
Related News

IHSG Ditutup Naik 0,60 Persen, Cek Saham Pendorong!

Ditetapkan, Ini Dia Lima Pemenang Lelang WK Migas Tahap II 2024

Pasar Lesu, Reksa Dana Sameday Redeem Jadi Incaran Investor!

IHSG Naik Tipis di Sesi I, MDKA, ISAT, ICBP Top Gainers LQ45

Penerima Rumah Subsidi akan Diperluas ke Pekerja Informal

Diresmikan, AGPF Akatara Diproyeksikan Tekan Impor LPG