Road Map 5 Tahun Kedepan Tersusun, Intikeramik Alamasri (IKAI) Siap Bagi Dividen di 2023
EmitenNews.com - PT Intikeramik Alamasri Industri Tbk (IKAI) menyampaikan bahwa dalam jangka waktu 5 tahun ke depan perusahaan dapat mencapai target Revenue Compounded Annual Growth Rate (CAGR) atau tingkat pertumbuhan tahunan majemuk sebesar minimal 20%.
Kemudian Intikeramik Alamasri Industri menargetkan pembagian dividen pada tahun buku 2023 serta EBITDA atau earnings before interest tax depreciation and amortisation Return on Assets sebesar 25% dengan peningkatan secara bertahap sejak tahun 2022.
Dalam Road Map Business Plan untuk 5 tahun yang dirilis Manajemen Intikeramik Alamasri Industri (IKAI), Action plan atas rencana aktivitas dan pencapaian perusahaan dan anak usaha dalam 5 tahun kedepan akan diimplementasikan pada anak usaha manufaktur dengan memaksimalkan dan mengoptimalisasikan Kapasitas Produksi Essenza dengan target implementasi penambahan 2 line produksi di Tahun 2022, Implementasi penambahan 1 line produksi di Tahun 2023 sehingga target Total kapasitas produksi anak usaha keramik pada Tahun 2023 mencapai 4,1 juta m2.
"Selain itu potensi dilakukannya Ekspansi investasi pabrik baru atau lewat Akuisisi juga menjadi bagian dalam rencana strategis lima tahun mendatang,"tulis Manajemen IKAI.
Selanjutnya implementasi roadmap untuk anak usaha hotel akan dimulai pada Tahun 2022, dimana Perusahaan merencanakan Restrukturisasi Interest Bearing Loan di anak usaha hotel, kemudian efisiensi biaya dan peningkatan produktivitas.
Pada tahun 2022 hingga 2023 anak usaha hotel juga akan fokus dalam peningkatan kualitas pendapatan dengan memunculkan potensi-potensi bisnis baru dengan pemanfaatan area space pada hotel.
Pada tahun 2023 hingga 2024 menargetkan perbaikan Capital Structure atau struktur permodalan anak usaha hotel.
Pada tahun 2025 hingga 2026 penerapan prinsip sustainability dan continuous Improvement atau Keberlanjutan akan lebih gencar dilakukan pada seluruh lini anak usaha sehingga target achievement pada roadmap tercapai.
Related News
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M
Tempo Scan (TSPC) Bagikan Dividen Interim Rp112,7M, Telisik Jadwalnya