Rogoh Rp17 Miliar, Pengendali Ini Serok 56,7 Juta Saham Wahana Interfood Nusantara (COCO)
EmitenNews.com - Mahogany Global Investment Pte Ltd (MGI) salah satu pengendali telah menambah porsi kepemilikan saham dengan memborong sahamdi PT Wahana Interfood Nusantara Tbk (COCO) sebanyak 57.675.325 lembar saham pada tanggal 28 Desember 202.
Direktur Finance Wahana Interfood Nusantara Tbk (COCO), Firman Budidarma dalam laporan kepemilikan saham yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini Kamis (6/1) diisebutkan bahwa Mahogany Global Investment Pte Ltd (MGI) yang juga sebagai pemegang saham pengendali telah membeli sebanyak 57.675.325 lembar saham COCO. Pembelian saham dilakukan pada tanggal 28 Desember 2021.
Adapun saham COCO dibeli di harga Rp298 per saham. Dengan demikian dapat diasumsikan MGI telah mengeluarkan dana sekitar Rp17,18 miliar untuk melakukan aksi pembelian saham COCO tersebut.
Pasca pembelian saham tersebut, kepemilikan saham MGI di COCO bertambah menjadi sebanyak 330.716.673 lembar saham atau sekitar 34,9%, dibandingkan dengan sebelumnya kepemilikan sebelumnya sejumlah 273.041.348 lembar saham atau 30,68%.
Related News
Realisasi Dana IPO Nol, Cek Jawaban YUPI Saat Dicecar Pertanyaan BEI
Target 2025 Terlewati, Prapenjualan BSDE Tembus Rp10 Triliun
Permintaan Domestik Jadi Motor, Produksi ANTAM Pecah Rekor
MYOH Ketok Palu, Pinjaman Tahap II Rp25 Miliar Masuk Kas TRJA
Danatama Kapital Jual 5,12 Persen Saham BULL ke Kingswood Union
Prospek Positif, Direktur Utama Borong 19,7 Juta Saham NEST





